Jumat, 12 Juli 2013

JALAN JALAN MENELUSURI KOTA SHENZHEN ( PART 1 ) - HOLIDAY IN SHENZHEN



*SHENZHEN - CHINA 21 Mei 2013

Setelah tiba dari Hongkong semalem dan kita langsung menyusuri malam di kota shenzhen tepatnya di daerah shoping night DONGMEN , maka kami menjelang dinihari kembali ke Hotel di sekitar Dongmen Middle road , Hotel ini hanya bersebrangan dengan Dongmen Pedestrian Street yang ramai sebagai pusat belanja di Shenzhen,.kitapun siap siap istirahat tidur untuk siap siap menjelajah Shenzhen esok hari..

@ Tentang kota Shenzhen ( About Shenzhen City )

Shenzhen adalah sebuah kota District di selatan china yang termasuk dalam provinsi Guangdong , Shenzhen ini berbatasan langsung dengan salah satu kota metropolitan asia bahakn dunia yang pernah jadi Provinsi Kolonial Inggris yaitu Hongkong , maka tidak heran banyak warga Shenzhen yang berlibur ke Hongkong atau sebaliknya,.

Shenzhen | Kota yang berawal dari desa nelayan di selatan china yang miskin

Sebuah kota tidak akan pernah selesai dan tidak akan pernah sempurna” , kutipan dari Zahnd tersebut memang benar-benar dialami di seluruh kota di dunia. Salah satunya adalah Kota Shenzhen di Republik Rakyat China . Kota Shenzhen merupakan salah satu kota metropolitan di Provinsi Guangdong,China. Menurut Sejarah, Kota Shenzhen hanyalah desa nelayan yang biasa bahkan termasuk desa miskin pada tahun 1970, dimana sebagian penduduknya hanya bermata penacaharian sebagai nelayan, beda sekali dengan kota tetangganya yaitu Hongkong yang serba metropolis karena Hongkong masuk dalam Kolonial Inggris yang modern ,.namun Kota Shenzhen sekarang menjadi kota yang luar biasa. Kota tersebut mengalami perkembangan yang pesat sebagai salah satu kota Industri di china . Dimulai dengan Kota Shenzhen yang dikembangkan menjadi Daerah Ekonomi Khusus (DEK) atau Zona economic Khusus ( Spesial economic Zone ) pada awal tahun 1980an, oleh pemimpin china kala itu , ini dikarenakan ketimpangan kemajuan ekonomi yang antara Hongkong & China ,.kini Kota tersebut berubah menjadi Kota Industri yang maju pesat di china dan sekaligus sebagai kota tujuan wisata di china selain Shanghai & beijing di utara china..
KOTA SHENZHEN SEKARANG
Dalam periode 20 tahunan kedepan pemimpin china mentargetkan Shenzhen sebagai salah satu pusat industri dan teknologi china dan salah satu pintu gerbang pariwisata di china selatan , ini dibuktikan dengan banyaknya pabrik pabrik besar tumbuh disini , dan juga banyak hotel hotel mewah serta gedung pencakar langit yang tidak kalah dari tetanggannya yang lebih dahulu maju yaitu Hongkong & macau,.
Di shenzhen ini juga dibangun banyak tempat tempat wisata yang baik dan bagus untuk para wisatawan lokal maupun mancanegara yang ingin menikmati liburan atau rekreasi di Shenzhen , di shenzhen ada tempat minitaur dunia seperti taman Mini di indonesia ( tapi luasnya kalah jauh dengan taman mini yang lebih dahulu di bangun oleh era presiden kedua indonesia - Soeharto ) nama tempatnya WINDOW OF THE WORLD atau melihat miniatur jendela Dunia dalam satu wilayah rekreasi ,.ada juga China Folk and Culture Village ( melihat jendela China dalam suatu areal rekreasi ) ,yah seperti taman mini di indonesia yang berbagai daerah ada disni dalam satu wilayah juga, mungkin pemerintah china khususnya Shenzhen meniru dari Taman Mini indonesia yang lebih dahulu terkenal di penjuru dunia..
kota shenzhen ini sekarang berpenduduk hampir 9 juta jiwa dari hanya 20-30 ribu penduduk pada awal tahun 80an..kota ini luasnya 3 kali jakarta dengan luas hampir 20 ribu kilometer persegi , kota jakarta saja luasnya hanya 650 kilometer persegi dengan penduduk hampir 12 juta jiwa .dengan pendapatan perkapita
5000-6000 dollar amerika pertahun, pendapatan ini dicapai dengan segala mimpi yang diwujudkan dari zona ekonomi khusus china, dan shenzhen termasuk daerah dengan pendapatan perkapita menyamai Shanghai sebagai kota modern di China,.


* MENUJU WINDOW OF THE WORLD & HUA QIANG BEI ELECTRONIC MARKET *

# WINDOW OF THE WORLD #
Senin , 21 mei 2013


Pagi yang indah di dongmen , ini saya lihat dari kamar hotel yang ada di lantai 4 Lee garden Hotel di Dongmen Middle road ini,.cuaca cerah sekali , saya pikir enak nih buat menelusuri kota shenzhen di pagi hari,.waktu sudah menunjukan pukul 8 lebih 30 menit,.saya segera meluncur ke kamar Lina & Nathalie serta ke kamar merry & Dian istri saya ,.karena saya bilang ke mereka untuk segera beres beres untuk langsung tujuan pertama di kota shenzhen ini yaitu ke WINDOW OF THE WORLD ( WOW ) ,

Halaman Utama Window Of the world
ini sesuai dengan ittenary yang saya buat sebelum berangkat ke Hongkong - Shenzhen- Macau Via Singapura .jadi tujuan hari ini Adalah mengunjungi WOW & ke Hua Qiang bei electronic market. di daerah Futian - China .

jam 9 kamar saya diketuk oleh mereka berempat , ternyata mereka sudah siap dengan segala keperluan untuk jalan jalan , hehehee..dan saya sudah siap dari tadi ,sedangkan biasa yang paling telaattt adalah teman saya si Ahmadun..dia baru selesai mandi , sedangkan saya sudah siap pakai sepatu saja sehabis ngopi dan merokok sebatang dahulu di kamar,.ohhh..ahmad ahmad teriak mereka dari luar kamar..sedangkan si Ahmad hanya cengangas cengenges dengan muka sembab habis bangun tidur langsung mandi..
15 menit kemudian ahmad beres dan kita langsung keluar hotel untuk menuju Station Metro SHAIBU dari Exit A , tujuan kita langsung ke WOW dengan MTR , suasana pagi ini sudah agak sepi metronya karena jam kerja berangkat kantorsudah lewat jadi penumpang tidak begitu berdesakan seperti jam kantor tiba,.
kita dari shaibu menuju Laojie Station Untuk tuker Line Hijau yang langsung menuju WOW ,.oh ya naik Metro ini Ongkosnya hanya 8 RMB ( 15 ribu ) dari Shaibu langsung kw WOW,.kereta melaju dengan cepat , jadi hanya 25 menit saja kita telah tiba di station WOW , lalu kita langsung keluar menuju wow dengan pintu keluar EXIT J ,yang mana pintu keluarnya langsung menuju Halaman Utama taman WINDOW OF THE WORLD ini,.



kalo anda dari Louhu , langsung saja anda naik metro line Hijau dari louhu Railway station menuju Window of the world station..tanpa ganti kereta lagi.
begitu keluar station wow kita langsung disuguhi menara Eiffel - prancis yang sangat terkenal itu,.besarnya 1:7 dengan besar aslinya menara Eiffel yang di paris itu ,.oh ya jam menunjukan pukul 10:45 waktu shenzhen dan udara sangat terasa panasnya , karena disini lagi peralihan musim dari musim dingin ke musim panas,

saya lihat di temperatur suhu menunjukan 38 derajat celcius , waaahh panas , ..dan ternyata panas ini banyak dimanfaatkan oleh ibu ibu tua di china untuk berjualan topi khas seperti noni belanda untuk yang wanita dan topi untuik Golf bagi yang pria,.dan harganya cukup murah untuk topi yang keren itu , sekitar 15-20 rmb ( 25-35 ribu saja / unit ) .lumayan buat nutupin kepala dan muka dari panas sekalian buat kenang kenangan dibawa ke indonesia , maklum di indonesia gak ada jualan topi macam itu..hehee..saya aja sampe beli 5 buah buat oleh oleh sekalian.
Berfose berlima di dalam areal WOW
tidak lupa kita berfose dulu di halaman Window Of the world ini , karena latarnya yang keren sekali untuk di abadikan di camera sebagai kenangan dan sebagai tanda sudah menginjakan kaki di window Of the world ini..hehehee..
Bangunan Miniatur dunia di WOW

setelah selesai berfoto saya dan dian langsung menuju tiket counter pembelian tiketnya , harga tiket masuk untuk siang hari sampe sore hari adalah : 170 RMB untuk dewasa dan 130 RMB untuk anak anak, dan jika kita datang malam hari maka hanya bayar 50 RMB saja, tapi tidak enak malam malam kesini .karena minimnya penerangan di WOW Ini..
satu persatu kita melewati bangunan unik di dunia yang ada disini seperti menara pisa , tembok besar china, air terjun niagara, dan ada juga Borobudur Versi mini,.disetiap areal unik yang kita lewati kita selalu berfoto dengan design yang menarik untuk latar foto.
Di dalam WOW ini banyak juga anak sekolah dasar china bersamasama gurunya untuk belajar mengenal dunia dengan sejarah , jadi mereka dibawa kesini oleh sekolah,.banyak sekali anak anak sekolah dari berbagi penjuru di kota shenzhen ini yang masuk ke WOW ini..mereka membawa buku untuk mencatat yang diterangi oleh pembimbingnya,.
Dalam satu hari, kami  berkunjung ke landmark dan tempat2 terkenal di seluruh dunia.  Misalnya, di Eropa… ke Eiffel Tower.
Leaning Tower Pisa, London Bridge, Colosseum di Roma, St Peter’s Basilica di Vatikan, Pegunungan Alpen di Swiss, dan Kincir Angin di Belanda. dan masih banyak yang lainnya. jadi anggap saja kita keliling dunia dalam satu hari saja..hahahaa...

capek juga keliling taman yang luas ini , ditambah dengan cuaca yang sangat terik sekali.jadi menambah keringat kita mengucur sangat deras dan tenggorokan terasa haus sekali,.kamipun berteduh dibawah pohon besar yang rindang disni untuk sekedar duduk sambil meluruskan kaki yang pegel dan mulut yang haus..

eh... tiba tiba ada 2 wanita muda kira2 umur 25 tahunan yang berjilbab lagi jalan disekitar kita, eh langsung saja saya panggil : dari indonesia ya mbak ??? hehehe..eh dia jawab : ia mas,.
cewek dua ini ternyata berasal dari solo dan jakarta , namanya Vhicky & siti , mereka teman akrab yang berkunjung berdua saja jalan jalan bersama.. 


Photo Photo Expresi di Window Of the World


 o alah ternyata jauh jauh ke china ketemu juga dengan orang sebangsa dan setanah air ..hehee..mereka ternyata baru sampai dari Hongkong dengan kereta dan langsung menuju WOW ini ,.yah sudahlah jadi saya tawarkan untuk bergabung dengan kita bersama berkeliling WOW ini , dan saya juga semapat bertanya abis dari WOW mau kemana lagi , mereka jawab Gak ada tujuan lagi , karena abis dari wow mereka rencana balik ke Hongkong karena besok pagi mereka akan menuju Macau untuk malamnnya kembali ke Jakarta Via Singapore naik VALU AIR - SINGAPORE..ohh ya sudah kalo gitu kataku , ikut saja dengan kita. kita mau jalan jalan ke Hua Qiang Bei di Futian , itu tuh tempat electronic terbesar di Shenzhen .dan mereka mau saja karena mereka tidak tau dimana tempat shoping murah di shenzhen , padahal mereka sudah ada agenda belanja untuk ke Dongmen Pedestrian Street di depan hotel tempat kita menginap. 


jadi sekalian deh abis dari Hua Qiang Bei kita balik ke hotel dan malamnya kita ke sekalian jalan ke Dongmen pedestrian Street,.dan mereka sangat setujaaa,,eh setuju..jadi 20 menit kemudiann kita keluar dari WOW ini karena suasana sangat panas dan perut mulai lapar sekali untuk makan siang..jadi kita langsung menuju HUA QIANG BEI ELECTRONICS MARKET - FUTIAN. naik Metro subway dari WOW menuju Hua qiang Road station bayar 4 RMB ( 6500 rupiah ) exit A . 20 menit kemudian kita tiba di Hua qiang Road Station.

Video window Of the world yang saya buat bisa anda lihat disini...

 

 PENGEN KE HONGKONG DAN SHENZHEN BARENG DENGAN SAYA ??
DENGAN BIAYA MURAH , kLIK LINK INI  >> HONGKONG SHENZHEN PROMOTION

Next story >>>>> Klik saja link di bawah ini : 



Baca juga :  KLIK >>> Kisah unik berkunjung ke china





1 komentar:

Unknown mengatakan...

nice info www.facebook.com/fiestaindonesia/